Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Lowongan Kerja PT Kobe Boga Utama

PT Kobe Boga Utama adalah perusahaan yang bergerak dibidang consumer goods dengan fokus pada 4 sektor bisnis yang meliputi produsen makanan dan minuman untuk Ritel, Ekspor dan Food Service, juga bisnis Kerjasama Manufaktur. Pertama kali didirikan pada tahun 1979 oleh Hestia Utomo & Sarwo Utomo yang memulai perjalanannya sebagai industri rumahan di Semarang.

Pada tahun 1995, pabrik KOBE dipindahkan ke kawasan industri di Tangerang untuk pengembangan bisnis. Pada tahun yang sama juga diluncurkan merek khusus ekspor bernama Bali Kitchen, yang merupakan serangkaian produk lengkap dengan konsep kuliner tradisional Indonesia. Produk Bali Kitchen meliputi aneka rempah, bumbu, saus, mie, acar dan makanan pelengkap khas Indonesia lainnya.

Berbagai inovasi produk dilakukan untuk memenuhi kebutuhan konsumen di Indonesia dengan terus meningkatkan eksistensi merek KOBE dalam kancah ritel Indonesia. Beberapa produk KOBE telah menjadi pemimpin pasar diberbagai kategori meliputi BonCabe, BonChili dan Selera Saus Tiram.

Saat ini PT Kobe Boga Utama sedang membuka lowongan kerja di beberapa posisi demi memenuhi kebutuhan pegawai perusahaan, yang diharapkan ke depannya dapat ikut berkontribusi dalam mencapai visi dan misi perusahaan. Berikut posisi, kualifikasi serta cara pendaftarannya :

Lowongan Kerja PT Kobe Boga Utama


Lowongan Kerja PT Kobe Boga Utama Terbaru 2021


1. BRAND MANAGER

Kualifikasi :

  • Usia maksimal 35 tahun
  • Pendidikan min. D3 S1
  • Pengalaman kerja min. 2 tahun di level manajerial
  • Orientasi pada target

Tugas dan Tanggung Jawab :

  • Develop strategi untuk komunikasi brand (all, termasuk arahan untuk digital content)
  • Develop brand plan jangka pendek dan jangka panjang untuk online dan offline
  • Melakukan competitor review dan analisa/market research
  • Membuat ide/aktivasi yang dapat meningkatkan brand value
  • Menjaga brand identity disegala bidang komunikasi, mulai dari materi promosi hingga design di digital
  • Merancang strategi dan mengelola ecommerce KBU
  • Merencanakan, mengelola dan mengontrol semua kegiatan offline aktivasi branding under Dept Marketing yang dilakukan di seluruh Indonesia termasuk pengelolaan budgetnya.
  • Merancang strategi marketing untuk coverage pasar dan luar pasar yang selaras dengan strategi marketing ATL pusat.
  • Merencanakan eksekusi, dan memonitor pelaksanaan marketing activation di dalam dan luar pasar
  • Mengelola branding didalam dan diluar pasar (spt kereta api, bus, dll)

2. CLAIM STAFF

Kualifikasi :
  • Usia maksimal 35 tahun
  • Pendidikan min. D3 S1
  • Mampu mengoperasikan MS Excel
  • Teliti dan bertanggungjawab
  • Tanggung Jawab:
Tugas dan Tanggung Jawab :
  • Memerika kelengkapan claim
  • Menghitung pengajuan claim distribusi
  • Melakukan administrasi claim distribusi
  • Penempatan : Alam Sutera, Tangerang


3. COPYWRITER

Kualifikasi :
  • Pria / Wanita, Usia max 35 tahun
  • Pendidikan Minimal D3 Segala Jurusan
  • Berpengalaman kerja sebagai Copywriter min. 3 thn
  • Diutamakan berasal dari Digital Agency / Digital Division dari FMCG
  • Memiliki passion terhadap kategori industri F&B
  • Ketelitian, kecepatan pekerjaan, dan mampu menjadi team player
Tugas dan Tanggung Jawab :
  • Menyusun konsep kreatif bersama tim Marketing sesuai dengan Marketing Plan
  • Menuangkan konsep kreatif kedalam format tulisan (copywriting) sesuai dengan spesifikasi materi dan timeline yang telah disepakati
  • Membuat perencanaan konten media sosial milik PT. Kobe Boga Utama setiap bulannya
  • Melakukan review kampanye kompetitor dan tren yang sedang berkembang yang relevan dengan kategori produk PT. Kobe Boga Utama
  • Penempatan di Kawasan Alam Sutera – Tangerang


4. FACILITY & UTILITY TEAM LEADER

Kualifikasi:
  • Pendidikan minimal D3 Teknik Mesin / Teknik Listrik
  • Memiliki pengalaman minimal 1 tahun dalam bidang yang sama
  • Paham PLC
  • Paham Mekanikal & Elektrikal Wiring
  • Mampu Autocad & Visio
  • Paham TPM (Preventive Maintenance)
  • Paham Program SAP
  • Menguasai Sistem Manajemen Sinergi
  • Menguasai Kelistrikan Arus Kuat dan Panel Distribusi
  • Menguasai WTP dan Kontrol Power Pemakaian Listrik
Tugas dan Tanggung Jawab :
  • Memonitor jadwal perawatan mesin untuk pemeliharaan fasilitas dan utilitas
  • Menganalisa sebab terjadinya suatu masalah pada fasilitas dan utilitas
  • Mengarahkan teknisi utilitas & teknisi AC dalam memperbaiki kerusakan fasilitas & utilitas perusahaan
  • Melaksanakan semua proses utilitas sesuai dengan peraturan perusahaan
  • Penempatan di Kawasan Industri Manis – Tangerang


5. PPIC SUPERVISOR

Kualifikasi :
  • Pendidikan Min S1 Teknik Industri
  • Mempunyai pengalaman 2 tahun di posisi yang sama (bidang manufacture lebih disukai)
  • Dapat mengoperasikan sistem SAP
  • Menguasai Microsoft Excel
Tugas dan Tanggung Jawab :
  • Membuat jadwal produksi bulanan dan mingguan
  • Memastikan produksi berjalan sesuai jadwal yang telah dibuat
  • Memastikan persediaan finished good di warehouse dapat memenuhi kebutuhan pengiriman
  • Memastikan ketersedian bahan-bahan pendukung Produksi (Raw & Packaging Material)
  • Melakukan input jadwal produksi WIP

Cara Melamar


Jika anda tertarik dan memenuhi kualifikasi diatas atau ingin mendapat informasi lebih lengkap, segera daftarkan diri anda melalui tombol "Lamar" dibawah. Rekrutmen /Lowongan PT Kobe Boga Utama ini tidak dikenai biaya, jadi apabila ada oknum yang mengatasnamakan perusahan maupun portalkerja.net dengan meminta imbalan dalam bentuk apapun, dapat dipastikan itu penipuan.